Jayapura, Topikpapua.com, – Seorang pemuda bernama Samuel (21), dikabarkan tewas usai mengalami kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di Jalan Raya Poros Holtekamp, tepatnya di KM 12 Distrik Jayapura Selatan, Senin (25/4/2022) malam.
Kapolsek Jayapura Selatan Kompol Hendrik Seru membenarkan, pengendaran motor Honda Beat warna hitam bernomor polisi DS 4282 RG itu, tewas dalam lakalantas tunggal sekira pukul 19.00 WIT.
“Jadi, kronologi (laka tunggal) itu berawal saat korban hendak pulang melajukan kendaraannya dengan kecepatan tinggi dari arah Pantai Hamadi menuju Holtekamp, sesampainya di TKP kemudian korban hilang kendali dan menabrak pembatas jalan,”ungkap Hendrik.
Akibat laka tunggal tersebut, korban tak hanya meninggal dunia di tempat, namun sepeda motor korban juga mengalami kerusakan berat.
“Kami sudah mengambil langkah-langkah kepolisian yakni, menerima laporan, mendatangi TKP, mengevakuasi korban ke rumah sakit Bhayangkara Kotaraja dengan dibantu pihak rumah sakit menggunakan mobil ambulance,”terang Hendrik.
Laporan polisi atas indisiden malang itu juga telah dibuat. Dan polisi pun mengamankan barang bukti sepeda motor ke Polsek Jayapura Selatan dan membuat surat oermintaan visum ke pihak RS Bhayangkara. (Redaksi Topik)