Jayapura, Topikpapua.com, – Teka teki siapa arsitek tim mutiara hitam Nampak nya mulai mengerucut ke satu nama. Ketua umum persipura Jayapura, Benhur Tommy Mano kepada redaksi topik, selasa (21/01/19) siang membocorkan identitas sang Pelatih.
“ dari enam calon pelatih persipura sudah kami seleksi dan mengerucut menjadi dua nama. Dan dari dua nama tersebut sudah mengerucut lagi menjadi satu nama. Saat ini dia (colon pelatih) sedang mempelajari kontrak yang kita tawarkan, kalu setuju dalam satu dua hari kedepan sudah bisa pimpin persipura latihan, “ jelas BTM sapaan akrab Benhur.
Disinggung soal siapa nama pelatih tersebut, BTM masih belum mau mengatakan nya, namun walikota dua periode tersebut mengaku bila calon pelatih persipura tersebut sudah pernah melatih tim besar di Indonesia dan berasal dari Negara Brasil.
“ Pasti akan kami umum kan siapa pelatih persipura, kalau beliau sudah setuju dan tandatangan kontrak pasti kami umumkan, yang jelas dia berasal dari Brasil dan sudah pernah pegang tim besar di Indonesia, “ ungkap BTM.
Atas dasar pengakuan BTM, Redaksi Topik mencoba untuk membuat daftar nama pelatih yang paling mungkin menjadi arsitek persipura musim 2019.
Bila di lihat dari asal Negara nya (Brasil) dan pengalaman pernah melatih tim di Indonesia serta belum memiliki Tim, maka pengakuan BTM bisa mengerucut pada beberapa nama, Pertama Paulo Camargo, mantan pelatih Persija Jakarta dan Persibo Bojonegoro, kedua Carlos De Mello, mantan pelatih PSGS Ciamis, ketiga Luciano Leandro, Mantan pelatih PSM Makassar dan yang terakhir Fernando Sales, Mantan Pelatih Persijap Jepara.
Bila di lihat dari keempat nama diatas Redaksi Topik cenderung ‘memilih’ Paulo Camargo dan Luciano Leandro sebagai calon kuat pelatih persipura, alasan nya sederhana.., karena kedua pelatih tersebut pernah membesut tim Besar seperti Persija dan PSM Makassar. (Nug)