Ruang Isolasi RS Youwari Penuh, 2 Pasien Positif C-19 Dirujuk ke Dok II

oleh -123 Dilihat
Infografis Data Covid-19 di Kabupaten jayapura, 8 April 2020 / Ist

Sentani, Topikpapua.com, – Jumlah Pasien Covid-19 di kabupaten Jayapura terus bertambah, hingga Rabu, 08 April 2020 di laporkan jumlah pasien Positif C-19 sebanyak 7 Orang dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 20 orang.

Sementara Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Youwari hanya memiliki lima ruang isolasi untuk pasien positif Corona. Karena keterbatasan ruangan, RSUD Youwari terpaksa mengalihkan dua orang pasien positif ke RSUD Dok II Jayapura.

“Hari ini kan ada dua orang pasien lagi yang positif Corona, sehingga sudah bertambah menjadi tujuh orang yang positif. Karena ruang isolasi kita penuh, jadi kita kirim untuk di isolasi di (RSUD) Dok II,” kata Jubir Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Jayapura, Khairul Lie, kepada Redaksi Topik, Rabu (08/04/20) malam.

Khairul menjelaskan, RSUD Youwari tidak memiliki banyak ruang isolasi untuk pasien positif Corona. Karena itu, pihaknya merujuk dua pasien positif itu ke rumah sakit Dok II Jayapura yang tidak bisa dirawat di rumah sakit Youwari akibat ruang isolasi penuh.

“Pasien Positif ini kan harus di isolasi dan hanya bisa 1 orang untuk 1 ruangan, tidak bisa kita gabung pasiennya, maka kita kirim ke dok II untuk di isolasi disana,” sambung Khairul Lie.

Dijelaskan Khairul, Kedua pasien positif baru di kabupaten Jayapura dengan kode Y28 dan Y29 tersebut pernah kontak erat dengan dua pasien yang sebelumnya terlebih dulu positif yakni pasien Y10 dan Y22, kontak terjadi usai Pasien Y10 dan Y22 mengikuti kegiatan keagamaan di Makassar beberapa waktu lalu.

“ Jadi berdasarkan hasil resume terhadap kelompok yang sama, kami putuskan untuk melakukan Rapid Test kepada mereka dan keluar hasilnya positif, Kemudian untuk memastikan kita kirim sampel swab nya ke Litbangkes untuk di lakukan test lagi dengan PCR, dan hasilnya positif,” Jelasnya.

Hingga berita ini kami turunkan, berdasarkan data dari Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Jayapura di laporkan, jumlah pasien positif sebanyak 7 orang (2 pasien baru), PDP 20 orang (bertambah 1 orang), Sedangkan ODP ada 67 orang. (Irf/RT)

No More Posts Available.

No more pages to load.