1.062 Personel Gabungan Siap Amankan Peparnas XVI Papua

oleh -91 Dilihat
Personel gabungan saat mengikuti apel gelar pasukan Ops Hawa Cartenz Peparnas Papua/foto istimewa

Jayapura, Topikpapua.com, – Dalam rangka pengamanan Peparnas XVI 2021 Papua, Wakapolda Papua Brigjen Polisi Eko Rudi Sudarto memimpin apel gelar pasukan Ops Hawa Cartenz yang berlangsung di
lapangan SPN Polda Papua, Senin (1/11/2021)

Apel tersebut turut dihadiri Kasdam XVII Cenderawasih, Danlantamal X Jayapura, Kabinda Provinsi Papua, Pejabat Utama Polda Papua hingga Pengurus Koni Provinsi Papua.

Wakapolda mengatakan tujuan pelaksanaan apel ini guna menyatakan kesiapan personel dalam mengamankan Peparnas yang tidak lama lagi akan berlangsung di dua kluster, Kota dan Kabupaten Jayapura.

“Saya bangga kepada rekan-rekan semua. Semoga pelaksanaan Peparnas XVI tahun 2021 ini berjalan aman dan lancar serta mendapatkan hasil yang maksimal,” ucap wakapolda.

“Kita berusaha semaksimal mungkin dengan segala kemampuan yang kita miliki, serta tidak lupa memanjatkan doa kehadapan Tuhan Yang Maha Kuasa agar di anugrahi kesehatan dan diberikan keyakinan bahwa kita mampu mengemban tugas yang di berikan bangsa dan negara untuk mengamankan event nasional ini,”imbuhnya lagim

Sementara Kabid Humas Polda Papua Kombes Polisi Drs Ahmad Musthofa Kamal menjelaskan, apel gelar pasukan ini dilaksanakan untuk mengecek kesiapan penyelenggaraan pengamanan Peparnas XVI, terutama terkait kelengkapan peralatan, sarana prasarana dan kesiapan institusi lain yang terlibat, sebelum melaksanakan tugas di lapangan.

Melalui apel pengecekan ini diharapkan rencana operasi yang telah disiapkan dengan matang dan cepat, dapat dilaksanakan secara baik dan mampu menjaga sinergitas seluruh stakeholder sebagai penyelenggara Operasi Hawa Cartenz 2021 dalam rangka pengamanan Peparnas XVI Tahun 2021.

“Dapat berjalan dengan sukses layaknya yang telah kita laksanakan pada saat pengamanan PON XX Tahun 2021, tetap memperhatikan protokol kesehatan serta tidak adanya gangguan Kamtibmas. Kita berharap para atlet, dan masyarakat dapat mengikuti jalannya pertandingan secara aman, tertib dan nyaman,” ujar Kamal.

Penyelenggaraan Peparnas XVI Tahun 2021 ini bagi warga Papua mempunyai perbedaan yang khas, karena bukan hanya sebagai penyelenggara pesta olahraga tapi Peparnas kali ini merupakan pertama kalinya yang dilaksanakan di luar Pulau Jawa, sehingga menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Papua, apalagi dalam kondisi pandemi Covid-19.

Disebutkan Peparnas 2021 ini, akan diikuti 1.985 atlet penyandang difabelitas, 740 Official dari 33 provinsi serta 12 Cabor.

“Diharapkan dalam pelaksanaannya kita harus bersikap ramah dan santun kepada para atlet tersebut karena membutuhkan penanganan khusus dan berbeda dengan atlit PON sebelumnya,” kata Kamal.

Salah satu permasalahan yang akan timbul saat Peparnas nanti yaitu kamseltibcar lantas yang harus diatasi, karena adanya peningkatan volume arus lalulintas kendaraan yant digunakan oleh para atlet dan kontingen Peparnas.

“Saya berharap kepada seluruh anggota Polri yang terlibat operasi ini untuk sungguh-sungguh merealisasikan langkah-langkah antisipasi sebagai mana yang telah dirumuskan bersama,” tandas Kamal.

Operasi Hawa Cartenz Peparnas Papua ini melibatkan kekuatan sebanyak 1.062 personel terdiri dari 844 anggota Polri, 176 anggota TNI dan 42 personel mitra yang akan ditempatkan di beberapa venue. (Redaksi Topik)

No More Posts Available.

No more pages to load.