Doren Wakerkwa: Kesuksesan PON XX jadi Tolak Ukur Peparnas Papua 2021

oleh
Pasukan pengibar bendera saat membawa bendera Kontingen Peparnas Papua/foto istimewa

Jayapura, Topikpapua.com, – Menjelang pembukaan puncak Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) Papua 2021 yang digelar pada 5 November 2021. Panitia Besar (PB) Peparnas Papua menggelar upacara penaikan bendera Kontingen Peparnas XVI tahun 2021 yang dipimpin Ketua Harian PB Peparnas, Doren Wakerkwa di Stadion Lapangan Stadion Mandala Jayapura, Kamis (4/11/2021).

Upacara tersebut turut dihadiri Direktur Pam Obvit Polda Papua, Kapolresta Jayapura Kota, Dandim 1701 Jayapura, Ketua Kontingen seluruh Indonesia serta Forkopimda Papua.

Doren Wakerkwa dalam kesempatan ini mengatakan, kegiatan penaikan bendera kontingen merupakan rangkaian kegiatan ucapan selamat datang, dengan maksud Papua siap kembali melaksanakan Event olahraga bertaraf Nasional bahkan Internasional.

Ditegaskan Doren, kesuksesan dalam penyelenggaran PON XX beberapa waktu lalu, menjadikan tekat PB Peparnas XVI Papua untuk menyukseskan event ini dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi para atlet, ofisial dan semua orang yang ada di tanah Papua.

“Kami siap menyambut saudara-saudara sekalian, nikmatilah keindahan alam Papua, nikmati keramahan dan keamanan Papua serta kami akan memberikan yang terbaik dalam setiap kegiatan melalui cahaya kemenangan dari Timur Papua,” tandas Doren. (Redaksi Topik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.