Sentani, Topikpapua.com, – Provinsi Papua dipercayakan sebagai tuan rumah Konsultasi Nasional Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (Konas GMKI) 2022 pada Agustus mendatang.
Terkait dengan kesiapan pembukaan agenda akbar mahasiswa Kristen se-Indonesia ini, Panitia Konas GMKI 2022, meninjau Istora Papua Bangkit yang berlokasi di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu (9/4/2022).
Ketua Konas GMKI 2022, Benyamin Arisoy mengatakan, tujuan peninjauan ke istora termegah di Indonesia ini, guna mengecek secara langsung kondisi fisik dari istora yang akan menjadi tempat pembukaan Konas GMKI 2022 nanti.
“Setelah kita lihat, kita telah memastikan lokasi ini sangat baik. Kita juga sudah ketemu dengan Bapak Sekda Papua dan meminta izin penggunaan istora sebagai tempat pembukaan. Dan kami lihat sangat layak dan kami akan kembali sampaikan ke Pak Sekda bahwa jika diijinkan maka kami akan menggunakannya sebagai lokasi pembukaan Konas GMKI 2022,” katanya usai peninjauan.
Benyamin berharap Pemprov Papua tak hanya mengizinkan Istora Papua Bangkit sebagai lokasi pembukaan, namun juga Wisma Atlet Mandala menjadi tempat penginapan peserta Konas GMKI 2022
“Kita pastikan bisa digunakan dan kita akan sampaikan kepada Bapak Sekda. Bapak Sekda memberikan respon sangat baik dan mendukung, serta berharap juga kegiatan dilakukan di sini (Istora) sehingga peserta GMKI mengetahui secara opjektif Papua dalam hal ini Jayapura bahwa kondisinya sangat baik dan banyak sekali kemajuan,” beber Benyamin.
Menurut Benyamin, jumlah peserta Konas GMKI tahun ini berkisar 600-700 orang dari cabang GMKI seluruh Indonesia.
“Diperkirakan jumlahnya sebanyak itu dari seluruh Indonesia,” tandas Benyamin.
Seusai meninjau Istora Papua Bangkit, panitia melanjutkan peninjauan ke Wisma Atlet Mandala yang berada di Kota Jayapura. (Redaksi Topik)