Kapolda Papua Journalist Award 2021, Hadiahnya.., Tiga Unit Sepeda Motor Broo..!

oleh -252 Dilihat
Kabid Humas Polda Papua, Kombes AM Kamal / ist

Jayapura, Topikpapua.com, – Dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada tanggal 9 Februari 2021, Kepolisian Daerah Papua mengadakan Kapolda Papua Journalist Award 2021 dengan tema “Peran Polisi di Papua yang humanis dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”

Kabid Humas Polda Papua, Kombes AM Kamal mengatakan, Peserta Kapolda Papua Journalist Award 2021 ini diikuti oleh para jurnalis yang berdomisili di Papua, baik itu  dari media online, cetak, radio dan Televisi.

“Tentunya dibuktikan dengan kartu Pers dimana wartawan tersebut bekerja, “Ungkap Kamal kepada pers, Selasa (23/02/21).

Kombes Kamal juga menjelaskan bila setiap wartawan yang ingin mengirimkan karyanya untuk menjadi peserta lomba hanya boleh mengirimkan 3 karya disetiap kategorinya,

“ Karya yang di lombakan harus sudah dipublikasikan di media pada periode 9 Februari 2020 hingga 28 Februari 2021, “Jelasnya.

Adapun Kategori yang di lombakan adalah kategori foto, Video dan Narasi (online, Radio maupun cetak).

“Hadiah yang diberikan untuk masing-masing kategori juara I yakni 1 unit sepeda motor, Juara 2 uang sebesar Rp.5.000.000, Juara 3 uang sebesar Rp.3.000.000, Harapan 1 uang sebesar Rp.2.000.000, Harapan 2 uang sebesar Rp.1.500.000, dan Harapan 3 uang sebesar Rp.1.000.000, “Ungkap Kamal.

Ditambahkan Kamal, Untuk kategori naskah dan video, bentuk karya bisa dalam bentuk straight news maupun feature news, namun karya dalam bentuk feature bisa mendapatkan penilaian lebih tinggi.

“Batas waktu pengiriman karya terakhir pada tanggal 28 Februari 2021 dan para pemenang akan diumumkan pada bulan Maret 2021, “ujarnya.

Kamal mengatakan selain dalam rangka peringatan HPN tahun 2021, lomba ini juga sebagai wujud desiminasi informasi sinegitas Polri bersama Insan Pers di Papua, sehingga diharapkan dengan lomba ini dapat terciptanya produk jurnalistik yang berkualitas, mengedukasi dan mensosialisaikan peran Polri di masyarakat.

“Kepada seluruh rekan-rekan wartawan yang bermukim di Papua, mari ikut berpartisipasi dalam lomba Kapolda Papua Journalist Award 2021, info lebih lanjut dapat melihat di alamat website https://sites.google.com/view/kpja2021papua, “Pungkas Kombes Kamal. (Redaksi Topik)

No More Posts Available.

No more pages to load.