Kontak Tembak di Intan Jaya, 2 Prajurit TNI Gugur

oleh -141 Dilihat
Kondisi Pratu Roy Vebrianto saat di evakuasi ke Mimika / ist

Jayapura, Topikpapua.com, – Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali berulah di Kabupaten Intan Jaya, Papua, pada Jumat (22/01/21) pagi.

Kali ini KKB menyerang Pos TNI Titigi Yonif Raider 400/BR di Kampung Titigi Distrik Sugapa, dari lokasi ketinggian. Akibatnya Pratu Roy Vebrianto gugur setelah mengalami luka tembak pada bagian dada kanan.

“Iya Pratu Roy (gugur),” ujar Dandim 1705/Nabire, Letkol Benny Wahyudi saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat siang.

Baca JugaSatu Anggota TNI Gugur Ditembaki KKB Saat Patroli di Intan Jaya

Menurut Dandim, pelaku penembakan adalah KKB pimpinan Sabinus Waker yang pada 10 Januari 2021 juga melakukan penyerangan Pos Titigi yang menewaskan Prada Agus Kurniawan.

“Iya ini lokasi yang sama dengan lokasi tewasnya Pratu Agus Kurniawan, “ujar Benny.

Benny menyebut, pasca tertembak Jenazah Pratu Roy Vebrianto langsung dievakuasi ke Mimika dengan menggunakan Helikopter Caracal sekitar pukul 08.30 WIT.

Baca JugaBupati Intan Jaya Sebut KKB Rampas Dana Desa untuk Beli Senjata

Benny juga mengaku, pasca penyerangan, saat ini Koramil dalam posisi siaga dan tingkatkan kewaspadaan.

“Mereka menyerang sejak jam 07.00 WIT, Kontak terakhir terjadi sekitar jam 12.00 WIT,  yang pertama mereka (KKB) menyerang dari ketinggian, yang kedua kontak langsung,” Jelas Benny.

Sementara itu, Kapen Kogabwilhan III, Kolonel Czi IGN Suriastawa menjelaskan Pasca penyerangan pos Titigi, anggota dari Pos Hitadipa membantu melakukan pengejaran terhadap KKB pelaku penyerangan Pos Titigi.

Baca JugaRombongan TGPF Intan Jaya di Hadang KKB, 2 Orang Tertembak

“Saat itulah salah satu anggota kita atas nama Pratu Dedi Hamdani dari Pos Hitadipa, tertembak. Korban ditembaki secara membabi buta dari arah ketinggian di hutan yang terletak antara Kampung Sugapa Lama dan Kampung Hitadipa, “Ungkap Suriastawa.

Kolonel Suriastawa juga menyebut bila korban Pratu Roy Vebrianto tertembak dari jarak 200 meter saat sedang melakukan pembersihan usai melaksanakan ibadah sholat subuh.  (Redaksi Topik)

No More Posts Available.

No more pages to load.