Peduli Pendidikan, Bupati Usman : IPK diatas 2,7 Pemkab Biayai Sampai Sarjana

oleh -51 Dilihat
Bupati Kabupaten Tolikara, Usman G Wanimbo bersama Kabag SDM, Yunius Tabuni saat menggelar diskusi bersama kordinator Mahasiswa di Kota Manado/ Acep

Manado, Topikpapua.com, – Bupati Kabupaten Tolikara Usman G Wanimbo mengatakan siap membiayai para mahasiswa asal Tolikara yang mengenyam studi di luar hingga Sarjana, asalkan IPK para mahasiswa diatas 2,7.

Hal tersebut di sampaikan Bupati Usman saat menggelar diskusi dengan sejumlah mahasiswa asal Tolikara yang mengenyam bangku kuliah di Kota Manado, Sabtu (27/07/19). Pertemuan tersebut dihadiri oleh kordinator mahasiswa di tiap angkatan.

“ Selama ini Pemkab Tolikara hanya memberikan beasiswa bagi putra-putri asal Tolikara yang kuliah di luar untuk studi langka dan mahasiswa/wi tingkat akhir, sekarang kebijakan itu kita rubah.., beasiswa akan di berikan kepada semua mahasiswa/wi dari tingkat awal sampai tingkat akhir asalkan IPK nya diatas 2,7, “ Ungkap Bupati Usman.

Kebijakan tersebut diambil Bupati Usman mengingat hampir semua Mahasiswa/wi yang berkuliah di luar Tolikara berasal dari keluarga yang kurang mampu, sehingga Bupati Usman menilai bahwa Beasiswa yang di berikan harus merata bukan hanya kepada mahasiswa studi langka dan tingkat akhir saja.

Ditambahkan Bupati Usman, selain memberikan beasiswa Pemkab Tolikara juga akan memberikan bonus kepada para mahasiswa/wi yang nilainya diatas rata-rata.

” khusus untuk mahasiswa tolikara yang mendapat IPK tinggi di atas rata-rata, kami akan berikan bonus tambahan, dan supaya bantuan ini tepat sasaran,  para mahasiswa/wi yang mendapat beasiswa harus siapkan data yang  lengkap  dan dikumpulkan pada bagian Ekbang dan sumberdaya manusia ” Jelas Bupati Usman didampingi Kepala Bagian Ekbang dan SDM Kabupaten Tolikara, Yunius Tabuni. (Redaksi Topik)

No More Posts Available.

No more pages to load.